British Vogue Angkat Edward Enninful Sebagai Editor-in-Chief Pria Pertamanya

Welcome Edward Enninful!

British Vogue Angkat Edward Enninful Sebagai Editor-in-Chief Pria Pertamanya

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Edward Enninful resmi menjadi Editor-in-Chief British Vogue terbaru. Hal tersebut pun berhasil menjadikannya sebagai Editor pria pertama sepanjang sejarah Vogue. Edward akan menggantikan posisi Alexandra Shulman yang telah menjabat posisi tersebut selama 25 tahun.

“Saya dengan sangat senang mengumumkan bahwa Edward Enninful akan resmi menjadi Editor-in-Chief British Vogue terhitung mulai tanggal 1 Agustus mendatang. “ jelas Jonathan Newhouse, chairman serta chief executive dari Condé Nast International dalam sebuah pernyataan.

edward-skinandpepper2-d50f5d4fe9d40cc7160bc00382ce7f06.jpgwww.skinandpepper.com

Edward sendiri sudah bekerja cukup lama di dunia fashion. Pria kelahiran Ghana ini memulai kariernya sebagai model di usia 16 tahun. Lalu di usia 19 tahun, Edward mulai bekerja di majalah Inggris, i-D. Setelahnya, Edward juga sempat bekerja untuk Vogue Amerika, Vogue Italia, hingga terakhir ia menjabat sebagai creative director untuk W magazine.

amanda-shulman-621a4f61f3a1c72eb006783d385f08f2.jpgwww.timeout.com

“Edward adalah seorang stylist yang sangat talented dan dia pasti akan membawa ide-ide kreatif baru untuk majalah ini.” jelas Alexandra Shulman. “Setiap editor Vogue datang dengan pengalaman serta bakatnya masing-masing dan Edward dikenal sebagai sosok yang dihormati serta disukai di industri fashion. Saya tak sabar untuk segera mengetahui rencananya untuk majalah ini dan segera bekerja sama dengannya selama masa transisi ini agar Vogue tetap menjadi leading magazine di industri ini.” lanjut Shulman.

BACA JUGA: Alexandra Shulman, Editor-in-Chief British Vogue Resmi Mengundurkan Diri

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here